Pj. Sekda Lampung Tengah Drs. Kusuma Riyadi, M.M. Lepas Kontingen Atlet Lam-Teng Mengikuti PON XXI
Pj. Sekdakab Lampung Tengah Drs. Kusuma Riyadi, M.M. mewakili Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, S.Sos., M.M. secara resmi melepas Kontingen Lampung Tengah Cabang Olahraga yang akan bertanding di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Acara pelepasan ini dilaksanakan di Ruang Rapat Sekdakab, Senin (2/9/2024).
Dalam sambutannya, Pj. Sekda Lampung Tengah Drs. Kusuma Riyadi, M.M. menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada para atlet dari Kabupaten Lampung Tengah yang akan mewakili Kabupaten Lampung Tengah dalam ajang bergengsi tingkat nasional ini. "Kepada para atlet, kami ucapkan selamat bertanding. Jaga nama baik daerah serta harumkanlah nama daerah di tingkat nasional ini," ujar Drs. Kusuma Riyadi, M.M.
Drs .Kusuma Riyadi, M.M. juga menambahkan bahwa ke depan, diharapkan semakin banyak atlet-atlet yang dilahirkan dari Lampung Tengah ini. Ia juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah untuk terus memajukan seluruh cabang olahraga di daerah ini. Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Pemuda Olah Raga dan Pariwisata Kab.Lampung Tengah Surahman, S.P., M.M. dalam laporannya menyebutkan bahwa para atlet yang akan bertanding dalam PON XXI ini terdiri dari 15 Cabang yang di oleh 4 Official. Dengan semangat tinggi, kontingen Lampung Tengah siap untuk memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi gemilang bagi Provinsi Lampung, khususnya Kabupaten Lampung Tengah dalam PON XXI Aceh-Sumut 2024.