Bupati Lampung Tengah Menggagas Pembacaan Surat Al-Baqarah Serentak di 28 Kecamatan
Gunung Sugih - Di tengah situasi Covid-19 di Lampung Tengah saat ini Pemerintah Daerah sudah melakukan segala hal dalam penanganan Covid-19, dengan upaya yang telah maksimal tersebut harapannya Covid-19 segera berlalu di Lampung Tengah, upaya yang dilakukan itu pula perlu diimbangi do'a kepada yang kuasa. Setelah Malakukan Do'a Bersama atau Pray From Home bersama seluruh masyarakat Lampung Tengah, Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad kembali menggagas Pembacaan Surat Al-Baqarah Serentak di 28 Kecamatan di Lampung Tengah selama 24 Jam. Acara tersebut berlangsung Senin 26 Juli 2021 Pukul 17.00 WIB dan berakhir pada Selasa 27 Juli 2021 pukul 17.00 WIB. Acara tersebut disambut baik oleh para tokoh agama se-Lampung Tengah yang mengadakannya di masing-masing lokasi dengan tetap menerapakan Protokol Kesehatan yang ketat. Bupati Musa Ahmad berharap Semoga Wabah ini segera berakhir dan Indonesia khususnya Lampung Tengah segera bangkit, ungkapnya saat di sela-sela menghadiri penutupan pembacaan Surat Al-Baqarah yang juga diadakan di Mushola Komplek Rumas Dinas Bupati Lampung Tengah.
Bupati Musa Ahmad juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemuka agama di Lampung Tengah yang sudah mendoakan agar selalu diberikan kesehatan dan bisa melewati situasi ini secepatnya. Musa Ahmad juga berpesan agar masyarakat tetap memperhatikan protokol kesehatan terutama saat berinteraksi di luar rumah, tak hanya itu Bupati juga mendoakan agar para masyarakat Lampung Tengah yang telah mendahului diakibatkan terpapar Covid-19 dapat di terima di sisi-Nya. (Diskominfo Kabupaten Lampung Tengah)