Drs. Eko Dian Susanto, M.I.P Membuka Resmi Seleksi Pemuda Pelopor Tingkat Kabupaten Lampung Tengah

Home - Berita

Drs. Eko Dian Susanto, M.I.P Membuka Resmi Seleksi Pemuda Pelopor Tingkat Kabupaten Lampung Tengah

Asisten Administrasi Umum Drs. Eko Dian Susanto, M.I.P mewakili Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, S.Sos.,M.M. membuka secara resmi Seleksi Pemuda Pelopor Tingkat Kabupaten Lampung Tengah Tahun 2024 Hari Rabu, 15 Mei 2024 di Aula Siger Emas LT. IV Kabupaten Lampung Tengah. Drs. Eko Dian Susanto, M.I.P sangat menyambut baik dan mengapresiasi atas diadakannya Kegiatan Seleksi Pemuda Pelopor Tingkat Kabupaten Lampung Tengah tahun 2024 ini.

    

Perlu kita ketahui bersama, pemilihan pemuda pelopor ini bertujuan untuk menjaring, mencari dan mengarahkan para pemuda kita khususnya di Kabupaten Lampung Tengah untuk berinovasi dalam pengembangan diri di bidang pendidikan, sosial budaya, sumber daya alam, pangan dan inovasi teknologi agar dapat bermanfaat bagi diri sendiri dan masyarakat. Oleh karenanya, guna mendorong tumbuhnya para pemuda yang memiliki jiwa kepeloporan yang mampu memberi inspirasi dan motivasi bagi pemuda lainnya, serta melakukan inovasi, Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah memberi kesempatan seluas-luasnya kepada para pemuda untuk mengikuti seleksi pemuda pelopor ini.

Drs. Eko Dian Susanto, M.I.P. berharap, dengan seleksi ini bisa menghasilkan pemuda yang gigih, inisiatif, dan cerdas, sehingga bisa membantu pemerintah dalam mengembangkan program-program yang ada, serta membantu pemerintah untuk memperkenalkan destinasi wisata dan keberagaman seni asli Kabupaten Lampung Tengah.

Share: Whatsapp, Facebook, Twitter Tags: Bid. Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Elektronik