Pengajian Khotmil Qur'an DPD Pengajian Al-Hidayah Bersama TP PKK dan DWP Kabupaten Lampung Tengah

Home - Berita

Pengajian Khotmil Qur'an DPD Pengajian Al-Hidayah Bersama TP PKK dan DWP Kabupaten Lampung Tengah

Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Tengah menghadiri acara Pengajian Khotmil Qur'an DPD Pengajian Al-Hidayah Bersama TP PKK dan DWP Kabupaten Lampung Tengah, pengajian tersebut bertema "Songsong Ramadhan 1445 H, Perkokoh Ukuwah, Jalin Silaturahmi Bersama Bersinergi Membangun Negeri" bertempat di Aula Balai Kampung Dono Arum Kecamatan Seputih Agung, Jum'at 08 Maret 2024.

Hadir dalam kegiatan Pengajian tersebut Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Lampung Tengah Ny. Armalia Kusuma Riyadi, Penceramah Muhamad Isnaeni dari Pondok Pesantren Miftahul Huda Nambah Dadi, Kecamatan Terbanggi Besar, Camat Seputih Agung Ahmad Arifin, S.Sos., Ketua TP PKK Kecamatan Seputih Agung Ny. Arini, Ketua TP PKK Kecamatan Se-Kabupaten Lampung Tengah, Kepala Kampung Dono Arum Purwadi, Pengurus DWP Kabupaten Lampung Tengah, Pengurus Al-Hidayah Kabupaten Lampung Tengah dan Pengurus Al-Hadiyah Kecamatan Seputih Agung serta tamu undangan.

      

Pengajian diawali dengan pembacaan Khotmil Qur'an dan membaca Ayat - ayat  Suci Al-Quran setelah dilanjut dengan sambutan Camat Seputih Agung Ahmad Arifin, S.Sos., dalam sambutanya mengatakan "Selamat datang Kepada Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Tengah dan Ketua Darma Wanita Persatuan di Kampung Dono Arum Kecamatan Seputih Agung ini". Ahmad Arifin, S.Sos. juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat Kampung Dono Arum selamat menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H. Mari kita perkuat ukuwah dan silaturahmi bersama untuk bersinergi dan membangun negeri.

Ketua TP PKK Kabupaten Lampung Tengah Hj. Mardiana Musa Ahmad dalam sambutannya mengatakan tujuan dengan adanya kegiatan ini adalah program PKK, DWP dan Pengajian Al-Hidayah dengan tujuan perdana adalah bertolabul Ilmi bersama jama'ah yang ada di Kecamatan-kecamatan yang ada di Lampung Tengah dan pada hari ini di Kecamatan Seputih Agung. Pengajian ini juga dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan. PKK dan DWP Lampung Tengah menyalurkan mukena untuk di 28 Kecamatan yang ada di Lampung Tengah, dan setiap Kecamatan hanya satu Masjid yang dapat bantuan mukena hal ini mengingat kegiatan baru perdana dalam menyalurkan mukena dan mukena ini murni dari PKK, DWP dan Al-Hidayah Kabupaten Lampung Tengah. Lebih lanjut Mardiana berharap semoga mukenah ini dapat bermanfaat bagi ibu-ibu dan bisa digunakan untuk sholat pungkasnya.

Share: Whatsapp, Facebook, Twitter Tags: Bid. Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Elektronik